Pembukaan Jalan Usaha Tani Program TMMD 118 Kodim Solok Masuki Tahap Pengerasan Jalan

    Pembukaan Jalan Usaha Tani Program TMMD 118 Kodim Solok Masuki Tahap Pengerasan Jalan

    SOLOK -   Pembangunan jalan usaha tani sepanjang 1.100 meter dengan lebar 6 meter dalam program TMMD ke-118 Kodim 0309/Solok yang  sudah dimulai sejak tanggal 20 September 2023 lalu, sudah mulai memasuki tahap pengerasan badan jalan.

    Pembukaan jalan melalui kegiatan TMMD ini diakui mampu menjawab harapan warga, terhadap akses jalan / prasarana untuk mempermudah mobilitas peralatan, pupuk hingga hasil pertanian warga.

    Warga Nagari Tanjung Alai Kecamatan X Koto Singkarak, Kabupaten Solok, Sumatera Barat itu pun tampak antusian terhadap pengerjaan jalan ini. Bersama TNI, warga bergotong royong, saling bahu membahu melaksanakan karya bhakti dalam pengerjaan program TMMD 118 Kodim 0309/Solok itu.

    “Sebentar lagi impian kami akan terwujud dengan adanya jalan usaha tani ini. Semua ini berkat bantuan baik moral maupun material dan tenaga yang dilakukan oleh TNI dalam mewujudkan impian kami. Kami mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya, ” ungkap Rustam, salah seorang warga Tanjung Alai, di lokasi pengerjaan jalan, pada Jum’at, 22 September 2023.

    Dikatakan Rustam, sebagai warga Nagari Tanjung Alai dia juga mengucapkan terima kasih kepada Pemerintah Daerah yang telah mengajukan program kepada pihak TNI sehingga pelaksanaan TMMD 118 Kodim 0309/Solok dapat berjalan dengan lancar.

    tmmd ke-118 tmmd ke-118 kodim 0309/solok kodim 0309/solok letkol inf aji satrio
    JIS Sumbar

    JIS Sumbar

    Artikel Sebelumnya

    Bawa Sabu, Seorang Pemuda Asal Paninggahan...

    Artikel Berikutnya

    Demi Kesejahteraan Warga, Babinsa Kodim...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Terima Kunjungan Kepala BPOM, Kapolri Pastikan Sinergi Penindakan Mafia
    Kapolda Papua Kerahkan Satgas Operasi Damai Cartenz untuk Kejar Pelaku Kekerasan Bersenjata di Yalimo
    Satgas Yonif 715/Motuliato Bagikan sembako kepada Masyarakat di Puncak Jaya, Papua
    Panglima TNI Terima Kunjungan Kehormatan Kepala Staf Gabungan Angkatan Bersenjata RRT

    Ikuti Kami